Text
Desain praktis beton prategang
Hadirya buku Desain Praktis Belon Prategang ini sangat mendukung pemakaian peraturan beton yang masih relatif baru, yaitu SK SNI 03-2874-2002, Tata Cara Perhitungan Struktur Belon untuk Bangunan Gedung. Buku ini akan terasa manfaatnya mengingat masih minimnya literatur mengenai beton prategang berbahasa Indonesia. Pembahasan materi dilakukan secara praktis, yaitu dengan sedikit teori dan banyak contoh perhitungan. Materi dibahas dari yang paling sederhana untuk mahasiswa yang baru mengenal beton prategang sampai para profesional yang memerlukannya untuk pekerjaan detail desain struktur beton prategang. Uraian mengenai beton prategang pada buku ini akan memudahkan pembaca untuk memahami lebih mendalam ketentuan-ketentuan yang terdapat pada SK SNI 03-2874-2002. Materi yang dibahas cukup lengkap sehingga hampir semua ketentuan dalam SK SNI 03-2874-2002 diuraikan cara penerapannya. Buku ini sangat relevan dengan kebutuhan bacaan dari mahasiswa teknik sipil maupun mahasiswa yang tertarik terhadap beton prategang.
Tidak tersedia versi lain